APPLE tidak hanya memperbarui sistem operasi Ios saja, tapi juga fitur-fitur untuk Apple TV melalui versi 5.1.
Kalau Anda sudah memiliki TV pintar tersebut, pasti akan ada pemberitahuan dari pihak Apple secara otomatis. Namun, Anda juga bisa melakukan pembaruan secara manual dengan cara membuka menu Settings, lalu pilih General dan Update Software.
Setelah melakukan pembaruan, Anda bisa menikmati empat fitur terbarunya. Apa saja fitur tersebut? Simak ulasannya di bawah ini.
1. Mengubah posisi ikon
Akhirnya para pengguna Apple TV bisa mengubah posisi ikonnya seperti di perangkat Ios.
2.Berbagi Apple ID
Anda juga bisa memasukkan beberapa Apple ID sekaligus dan menggantinya sesuka hati.
3. Showtime
Dengan versi 5.1, pengguna Apple TV bisa menikmati tayangan layar lebar tanpa harus pergi ke bioskop.
4. Berbagi foto
Fitur ini sebenarnya tidak baru. Tapi, apa rasanya berbagi foto di TV? Pasti akan lebih menyenangkan karena gambar lebih besar.
Posting Komentar